.jpeg)
Penandatanganan Perjanjian Kinerja dan Penyerahan SK Serentak Secara Daring
Madiun, http://kab-madiun.kpu.go.id Hari ini KPU Kabupaten Madiun mengikuti serta melaksanakan kegiatan yang diadakan Serentak bersama dengan KPU Provinsi Jawa Timur dan Seluruh 38 KPU Kab/Kota lainnya. Kegiatan yang dilaksanakan secara Daring dan dihadiri oleh Ketua KPU Provinsi Jatim Choirul Anam serta Sekretaris KPU Provinsi Jatim Nanik Karsini ini dalam rangka Penandatanganan Perjanjian Kinerja Tahun 2022 dan Penyerahan SK PPNPN Secara Serentak. Kegiatan ini dimulai pukul 10.00 WIB, dibuka dengan sambutan dari Ketua KPU Provinsi Jawa Timur. Dalam kegiatan tersebut turut hadir Ketua KPU Kabupaten Madiun Ali Nur Wahyudi juga seluruh Komisioner lainnya, Sekretaris KPU Kabupaten Madiun Agung Dwi Murdianto beserta seluruh staf sekretariat KPU Kabupaten Madiun.
Kegiatan Penandatanganan berlangsung dengan lancar walaupun dilaksanakan secara Daring. Dihimbau kepada seluruh personel KPU Kabupaten Madiun baik seluruh komisioner, staf sekretariat serta PPNPN untuk sama sama semakin meningkatkan kinerja, kekompakan serta koordinasi dan komunikasi juga mempersiapkan diri untuk menghadapi tahapan pemilu di tahun ini.